Assalamu alaikum wr wb.
Sebenernya
udah lama banget pengen tulis ini. Sekedar buat update informasi dan berbagi
pengalaman. Banyak blog yang memberikan informasi syarat-syarat pernikahan
Warga Negara Indonesia dengan Warga Negara Jerman. Nah berhubung saya punya
pengalaman menikah dengan Warga Negara Jerman pada tahun 2016 lalu, maka di
blog saya ini saya akan membahas syarat-syarat dokumen pernikahan dengan Warga
Negara Jerman.
Awalnya kalau dipikir banyak banget & ribet banget dokumen yang harus disiapkan dan dengan biaya yang tidak sedikit, sayapun harus tertunda 1 (satu) tahun karena saya sangat malas memulai untuk mempersiapkan dokumen (karena selalu terbayang keribetannya), tetapi karena niat baik Allah SWT selalu kasih jalan, dan saya juga dipertemukan dengan orang-orang yang sangat membantu saya dalam memberikan informasi atas semua syarat yang saya harus persiapkan. Akhirnya saya membutuhkan kurang lebih 3 bulan untuk menyelesaikan semua dokumen sampai dengan hari pernikahan kami, tetapi saran saya apabila kita telah menetapkan tanggal pernikahan baiknya kita spare waktu 4-6 bulan sebelum hari H agar tidak was-was (takutnya ada beberapa dokumen yang membutuhkan waktu yang lama). Alhamdulillah hari pernikahan kami pun sudah kami lewati. Well, panjang juga ya pembukaannya, tetapi saya yakin ini pula yang dialami oleh pasangan beda negara. Inshallah kalo kita punya niat baik pasti Allah lancarkan jalan kita.
Untuk pernikahan sendiri antara WNI (wanita) dan WN Jerman (Pria) dapat dilakukan di kedua negara tersebut baik di Indonesia maupun di Jerman. Menurut informasi yang saya dengar, menikah di Jerman lebih mudah dan dokumennya lebih simpel dibandingkan menikah di Indonesia. Nah dikarenakan saya menikah di Indonesia maka saya akan menjelaskan syarat-syarat pernikahan di Indonesia (sambil mengingat-ingat dan membongkar dokumen).
Langkah Pertama (1)
NIAT YANG BULAT MENIKAH ITU KARENA IBADAH, SEMUA YANG DINIATKAN KARENA ALLAH MAKA ALLAH AKAN MEMBERIKAN JALAN.
Well, dokumen yang paling awal yang harus dipersiapkan adalah:
SURAT PENGANTAR BELUM MENIKAH, dimana surat pengantar ini didapatkan dari RT tempat tinggal kita, syaratnya mempersiapkan fotocopy KTP dan Kartu Keluarga. Kemudian Surat tersebut dibawa ke RW dan kemudian ke KELURAHAN.
Langkah Kedua (2)
Setelah surat pengantar dibuat, selanjutnya adalah membuat SURAT PENGANTAR BELUM MENIKAH ke Kantor Kelurahan dengan melampirkan:
Semua dokumen diatas dibawa untuk mendapatkan dokumen berupa :
Langkah Ketiga (3)
Setelah semua dokumen yang didapatkan dari Kelurahan berupa N2 dan N4. Maka dokumen tersebut dibawa ke KUA setempat untuk mendapatkan SURAT KETERANGAN BELUM MENIKAH (N1).
Dan ingat!!!!
Surat Keterangan Belum Menikah harus sesuai formatnya yang telah ditetapkan oleh Kementrian Agama RI, karena dokumen inilah yang akan kita bawa ke Kementrian Agama untuk dilegalisir dan juga dibawa ke Kedutaan Besar Jerman di Jakarta. Ada beberapa kasus setiap KUA mengeluarkan Surat Keterangan Belum Menikah dengan format yang berbeda-beda. Kementrian Agama tidak mau melegalisir Surat Keterangan Belum Menikah yang tidak sesuai dengan format Kementrian Agama yang telah ditentukan (hal ini terjadi pada saya, sehingga saya harus memperbaiki sesuai dengan format Kementrian Agama). Daripada bolak balik revisi (seperti pengalaman saya) lebih baik dipersiapkan Surat Keterangan Belum Menikah sesuai dengan format Kementrian Agama ( Kalau mau contoh boleh japri saya)
Yang nantinya Surat Keterangan ini akan dibawa ke Kementrian Agama sebagai Syarat-syarat Dokumen Legalisasi Kementrian Agama
Langkah Keempat (4)
Selanjutnya yang harus dilakukan adalah MENERJEMAHKAN KE DALAM BAHASA JERMAN DAN MELEGALISIR dokumen berikut:
Saya memakai jasa Louis Liem & Partners, karena paling gampang dihubungi dan puas dengan informasi yang diberikan atau bisa juga dengan Amalussaid Maderman (rekomen juga).
Saya sendiri tidak mengurus semua sendiri, melainkan untuk melegalisir saya menggunakan jasa Louis Liem & Partners. Kalau ada waktu sebenarnya bisa urus sendiri dan pasti bisa lebih hemat biaya. Untuk biaya penerjemah dan legalisir saat itu berkisar 7 jutaan. Seperti dari awal yang saya bilang bahwa mengurus dokumen dengan WNA biayanya lumayan menguras dompet.
Penting!!!!
Akte Kelahiran yang dilampirkan adalah Akte yang baru atau tidak boleh lebih dari 6 (enam) bulan, lalu bagaimana kalau kita sudah punya Akte Kelahiran?. Itulah kesulitan yang saya alami waktu mengurus kembali Akte Kelahiran yang baru. Tapi Alhamdulillah semua ada jalan, lantas saya pergi ke Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil dengan membawa Akte Kelahiran yang lama dan memberi tahu petugas bahwa saya membutuhkan Akte Kelahiran yang baru sebagai persyaratan menikah yang diminta oleh Kedutaan Besar Jerman. Tentu saya mendapat penolakan dari petugas karena warga yang telah memiliki Akte Kelahiran tidak dapat dapat diterbitkan kembali dengan Akte Kelahiran yang baru. Dengan tekad yang kuat dan memberikan penjelasan dan perdebatan yang panjang serta memperlihatkan persyaratan menikah yang terdapat di web Kedutaan Jerman, akhirnya saya dipertemukan dengan pimpinannya. Walhasil dengan negosiasi dengan pemimpin DISDUKCAPIL akhirnya Akte Kelahiran yang baru dapat dikeluarkan dan tentu dengan biaya ya.
Begitu pula dengan passport, subhanallah perjuangan saya untuk memenuhi semua dokumen tuh berat euy (lebay gak sih, menurut saya ga juga sih, memang menguras tenaga, dan waktu itu saya mempersiapkan pada bulan puasa). Masalah pada passport saya adalah saya memiliki nama hanya 1 kata, sedangkan di passport saya menggunakan 3 kata (karena pertama buat passport untuk umrah, yang disyaratkan memiliki 3 kata dalam passport). Jadinya nama saya di Akte dan passport berbeda. Sehingga saya harus mengurus perubahan nama saya di passport. Tapi yang ini ga terlalu ribet, cukup di endors aja di halaman endors pada passport. Yeyyyy akhirnya dokumen hampir lengkap.
Langkah Kelima (5)
Setelah semua dokumen lengkap, dilegalisir dan diterjemahkan ke dalam bahasa Jerman, maka semua dokumen (pada langkah ke 4) dikirimkan ke calon pengantin pria di Jerman. Yang nantinya dokumen tersebut sebagai syarat untuk mendapatkan Ehefähigkeitszeugnis yaitu surat ijin menikah di Indonesia.
Langkah Keenam (6)
Setelah dokumen diterima oleh calon pengantin pria, maka calon pengantin pria mengurus dokumen untuk mendapatkan Ehefähigkeitszeugnis. Adapun dokumen yang harus dipersiapkan adalah sebagai berikut:
Apabila dokumen-dokumen yang dikirimkan calon pengantin pria sudah diterima oleh calon pengantin wanita. Maka semua dokumen dibawa ke Keduataan Besar Jerman untuk mendapatkan Surat Keterangan dari Kedutaan Besar Jerman yang diperuntukkan untuk KUA. Perkiraan waktu untuk mendapatkan Surat Keterangan ini sekitar 3-4 hari.
Langkah Kedelapan (8)
Inilah dokumen terakhir yang masih diperlukan kami untuk menikah yaitu Surat Keterangan Kepolisian dari Polres setempat yang menerangkan bahwa calon pengantin pria akan datang ke Indonesia untuk melakukan pernikahan dengan WNI. Setelah Surat Keterangan Kepolisian didapatkan, maka langsung daftar deh ke KUA untuk pernikahannya serta membawa Surat Keterangan dari Kedutaan Besar Jerman.
Yeay setelah berkutat dengan keribetan memenuhi persyaratan dokumen, Alhamdulillah pernikahan berjalan lancar dan saya pun sekarang sudah tinggal bersama suami di Swiss. Niat baik Allah selalu memberikan jalan.
Demikian tulisan saya kali ini, semoga bermanfaat.
Awalnya kalau dipikir banyak banget & ribet banget dokumen yang harus disiapkan dan dengan biaya yang tidak sedikit, sayapun harus tertunda 1 (satu) tahun karena saya sangat malas memulai untuk mempersiapkan dokumen (karena selalu terbayang keribetannya), tetapi karena niat baik Allah SWT selalu kasih jalan, dan saya juga dipertemukan dengan orang-orang yang sangat membantu saya dalam memberikan informasi atas semua syarat yang saya harus persiapkan. Akhirnya saya membutuhkan kurang lebih 3 bulan untuk menyelesaikan semua dokumen sampai dengan hari pernikahan kami, tetapi saran saya apabila kita telah menetapkan tanggal pernikahan baiknya kita spare waktu 4-6 bulan sebelum hari H agar tidak was-was (takutnya ada beberapa dokumen yang membutuhkan waktu yang lama). Alhamdulillah hari pernikahan kami pun sudah kami lewati. Well, panjang juga ya pembukaannya, tetapi saya yakin ini pula yang dialami oleh pasangan beda negara. Inshallah kalo kita punya niat baik pasti Allah lancarkan jalan kita.
Untuk pernikahan sendiri antara WNI (wanita) dan WN Jerman (Pria) dapat dilakukan di kedua negara tersebut baik di Indonesia maupun di Jerman. Menurut informasi yang saya dengar, menikah di Jerman lebih mudah dan dokumennya lebih simpel dibandingkan menikah di Indonesia. Nah dikarenakan saya menikah di Indonesia maka saya akan menjelaskan syarat-syarat pernikahan di Indonesia (sambil mengingat-ingat dan membongkar dokumen).
Langkah Pertama (1)
NIAT YANG BULAT MENIKAH ITU KARENA IBADAH, SEMUA YANG DINIATKAN KARENA ALLAH MAKA ALLAH AKAN MEMBERIKAN JALAN.
Well, dokumen yang paling awal yang harus dipersiapkan adalah:
SURAT PENGANTAR BELUM MENIKAH, dimana surat pengantar ini didapatkan dari RT tempat tinggal kita, syaratnya mempersiapkan fotocopy KTP dan Kartu Keluarga. Kemudian Surat tersebut dibawa ke RW dan kemudian ke KELURAHAN.
Langkah Kedua (2)
Setelah surat pengantar dibuat, selanjutnya adalah membuat SURAT PENGANTAR BELUM MENIKAH ke Kantor Kelurahan dengan melampirkan:
- Fotocopy KTP Calon Pengantin Wanita & Fotocopy Passport Calon Pengantin Pria
- Fotocopy KTP Ibu
- Fotocopy KTP Ayah
- Fotocopy Akte Kelahiran
- Fotocopy Kartu Keluarga
- Fotocopy Surat Keterangan Mualaf Calon Pengantin Pria
Semua dokumen diatas dibawa untuk mendapatkan dokumen berupa :
- Surat Keterangan Domisili/Tempat Tinggal (N2)
- Surat Keterangan Tentang Orang Tua (N4)
Langkah Ketiga (3)
Setelah semua dokumen yang didapatkan dari Kelurahan berupa N2 dan N4. Maka dokumen tersebut dibawa ke KUA setempat untuk mendapatkan SURAT KETERANGAN BELUM MENIKAH (N1).
Dan ingat!!!!
Surat Keterangan Belum Menikah harus sesuai formatnya yang telah ditetapkan oleh Kementrian Agama RI, karena dokumen inilah yang akan kita bawa ke Kementrian Agama untuk dilegalisir dan juga dibawa ke Kedutaan Besar Jerman di Jakarta. Ada beberapa kasus setiap KUA mengeluarkan Surat Keterangan Belum Menikah dengan format yang berbeda-beda. Kementrian Agama tidak mau melegalisir Surat Keterangan Belum Menikah yang tidak sesuai dengan format Kementrian Agama yang telah ditentukan (hal ini terjadi pada saya, sehingga saya harus memperbaiki sesuai dengan format Kementrian Agama). Daripada bolak balik revisi (seperti pengalaman saya) lebih baik dipersiapkan Surat Keterangan Belum Menikah sesuai dengan format Kementrian Agama ( Kalau mau contoh boleh japri saya)
Yang nantinya Surat Keterangan ini akan dibawa ke Kementrian Agama sebagai Syarat-syarat Dokumen Legalisasi Kementrian Agama
Langkah Keempat (4)
Selanjutnya yang harus dilakukan adalah MENERJEMAHKAN KE DALAM BAHASA JERMAN DAN MELEGALISIR dokumen berikut:
- Surat Keterangan Belum Menikah ke Kementrian Agama, Kementrian Luar Negeri, Kementrian Hukum & HAM dan Kedutaan Besar Jerman.
- Akte Kelahiran ke Kementrian Luar Negeri, Kementrian Hukum dan HAM, dan Kedutaan Besar Jerman.
- Fotocopy Passport ke Kedutaan Besar Jerman. (Legalisir saja)
- Surat Keterangan Domisili/Tempat Tinggai. (Terjemahkan saja)
Saya memakai jasa Louis Liem & Partners, karena paling gampang dihubungi dan puas dengan informasi yang diberikan atau bisa juga dengan Amalussaid Maderman (rekomen juga).
Saya sendiri tidak mengurus semua sendiri, melainkan untuk melegalisir saya menggunakan jasa Louis Liem & Partners. Kalau ada waktu sebenarnya bisa urus sendiri dan pasti bisa lebih hemat biaya. Untuk biaya penerjemah dan legalisir saat itu berkisar 7 jutaan. Seperti dari awal yang saya bilang bahwa mengurus dokumen dengan WNA biayanya lumayan menguras dompet.
Penting!!!!
Akte Kelahiran yang dilampirkan adalah Akte yang baru atau tidak boleh lebih dari 6 (enam) bulan, lalu bagaimana kalau kita sudah punya Akte Kelahiran?. Itulah kesulitan yang saya alami waktu mengurus kembali Akte Kelahiran yang baru. Tapi Alhamdulillah semua ada jalan, lantas saya pergi ke Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil dengan membawa Akte Kelahiran yang lama dan memberi tahu petugas bahwa saya membutuhkan Akte Kelahiran yang baru sebagai persyaratan menikah yang diminta oleh Kedutaan Besar Jerman. Tentu saya mendapat penolakan dari petugas karena warga yang telah memiliki Akte Kelahiran tidak dapat dapat diterbitkan kembali dengan Akte Kelahiran yang baru. Dengan tekad yang kuat dan memberikan penjelasan dan perdebatan yang panjang serta memperlihatkan persyaratan menikah yang terdapat di web Kedutaan Jerman, akhirnya saya dipertemukan dengan pimpinannya. Walhasil dengan negosiasi dengan pemimpin DISDUKCAPIL akhirnya Akte Kelahiran yang baru dapat dikeluarkan dan tentu dengan biaya ya.
Begitu pula dengan passport, subhanallah perjuangan saya untuk memenuhi semua dokumen tuh berat euy (lebay gak sih, menurut saya ga juga sih, memang menguras tenaga, dan waktu itu saya mempersiapkan pada bulan puasa). Masalah pada passport saya adalah saya memiliki nama hanya 1 kata, sedangkan di passport saya menggunakan 3 kata (karena pertama buat passport untuk umrah, yang disyaratkan memiliki 3 kata dalam passport). Jadinya nama saya di Akte dan passport berbeda. Sehingga saya harus mengurus perubahan nama saya di passport. Tapi yang ini ga terlalu ribet, cukup di endors aja di halaman endors pada passport. Yeyyyy akhirnya dokumen hampir lengkap.
Langkah Kelima (5)
Setelah semua dokumen lengkap, dilegalisir dan diterjemahkan ke dalam bahasa Jerman, maka semua dokumen (pada langkah ke 4) dikirimkan ke calon pengantin pria di Jerman. Yang nantinya dokumen tersebut sebagai syarat untuk mendapatkan Ehefähigkeitszeugnis yaitu surat ijin menikah di Indonesia.
Langkah Keenam (6)
Setelah dokumen diterima oleh calon pengantin pria, maka calon pengantin pria mengurus dokumen untuk mendapatkan Ehefähigkeitszeugnis. Adapun dokumen yang harus dipersiapkan adalah sebagai berikut:
- Semua dokumen yang dikirim dari calon pengantin wanita
- Mengisi formulir aplikasi Ehefähigkeitszeugnis
- Akte Kelahiran International (International Geburtsurkunde)
- Kartu Identitas/Passport
- Surat Keterangan Tempat Tinggal (Wohnsitzbestätigung)
- Akte Kelahiran International (International Geburtsurkunde)
- Copy Passport
- Surat Keterangan Tempat Tinggal (Wohnsitzbestätigung)
- Surat Keterangan Register Kelahiran (Geburtsregister)
- Surat Keterangan Domisili (Aufenthalbeschenigung) - berhubung suami saya tinggal di Swiss maka harus dikirimkan dokumen ini juga.
- Semua dokumen yang dikirim calon pengantin wanita ke Jerman dikirim kembali ke Indonesia
Apabila dokumen-dokumen yang dikirimkan calon pengantin pria sudah diterima oleh calon pengantin wanita. Maka semua dokumen dibawa ke Keduataan Besar Jerman untuk mendapatkan Surat Keterangan dari Kedutaan Besar Jerman yang diperuntukkan untuk KUA. Perkiraan waktu untuk mendapatkan Surat Keterangan ini sekitar 3-4 hari.
Langkah Kedelapan (8)
Inilah dokumen terakhir yang masih diperlukan kami untuk menikah yaitu Surat Keterangan Kepolisian dari Polres setempat yang menerangkan bahwa calon pengantin pria akan datang ke Indonesia untuk melakukan pernikahan dengan WNI. Setelah Surat Keterangan Kepolisian didapatkan, maka langsung daftar deh ke KUA untuk pernikahannya serta membawa Surat Keterangan dari Kedutaan Besar Jerman.
Yeay setelah berkutat dengan keribetan memenuhi persyaratan dokumen, Alhamdulillah pernikahan berjalan lancar dan saya pun sekarang sudah tinggal bersama suami di Swiss. Niat baik Allah selalu memberikan jalan.
Demikian tulisan saya kali ini, semoga bermanfaat.
Buat teman-teman yang punya pengalaman baru atau update informasi dapat menuliskan informasi dan pengalamannya lewat kolom komentar, terima kasih.
Link for your
information:
Mau nanya nih klo udah nikah di Indonesia , apa harus nikah di Jerman lagi ?
ReplyDeleteHalo Hasmawati, kalau sudah menikah di Indonesia tidak perlu lagi menikah di Jerman, yang perlu kita lakukan adalah mendaftarkan pernikahan kita di Jerman (Standesamt/Rathaus)
DeleteTerima kasih bnyak Mba ,
ReplyDeleteTruss klo sistem pengurusannya document nya itu smpe 6 bulan ya ?
Trus klo mau stat di German apa hrus punya sertificat Kursus atau bgmn ?
Waktu saya mengurus dokumen menikah dulu, saya membutuhkan waktu kurang lebih 3bulan tp menurut saya itu cukup mepet. Saran saya lebih baik 6bln, karena apabila ada masalah waktu mengurus dokumen ada spare time untuk menyelesaikan, jadi ga terlalu was2 juga. Ya, untuk tinggal di Jerman dibutuhkan sertifikat A1 Goethe sebagai syarat visa tinggal di Jerman.
DeleteHalo Mbak, apakah bisa minta contoh format Surat Keterangan Belum Menikah yang sesuai dengan format Kementrian Agama? Tolong email ke arunia.syamsidar@gmail.com. Terima kasih banyak Mbak :-).
ReplyDeleteHalo Mba Arunia, maaf baru respond. Saya sudah email ya mba format Surat Keterangan Belum Menikah versi Kemenag.
DeleteMba sy bisa minta format kemenag itu? Rencanax sy akan menikah tahun 2019 ini. Trimakasih. Emain sy nito.labadjo1308@gmail.com
DeleteHallo mba,
Deletesudah saya email, silahkan dicek. Semoga bermanfaat.
Salam
Mbak, aku boleh minta draftnya juga?
Deleteemail saya fathinatulb2gmail.com
Makasi banyaak..
Pagi mbak..boleh minta format surat keterangan belum menikah yg sesuai dg format kementrian agama RI? Kemarim sy sudah ke KUA setempat tp mereka menyarankan ke desa untuk membuatnya..
ReplyDeleteTakutnya format tidak sesuai..
Tolong email ke tiaraadi12@yahoo.com makasii banyak ya mbak..
Oya mbak..terus kalo pasangan sudah muslim..harus melampirkan surat yg lain gak mbak?
Hallo Mba, saya sudah email contoh format Surat Keterangan Belum Menikah versi Kemenag ya.
DeleteKalau pasangan sudah muslim, hanya melampirkan Surat Keterangan/Sertifikat Mualaf karena ini yang harus dilampirkan ketika mengurus di KUA.
Hii Mba minta tlong dong Kirim ke alamat email aku juga amma_lousie@yahoo.com
DeleteTrma kasih sblmnya Mba 😊
Halo Mba Hasmawati, saya sudah email contoh format Surat Keterangan Belum Menikah versi Kemenag ya. Semoga bermanfaat.
DeleteMbak tolong email ke aku juga ya gormaf keterangan belum menikah ke wanti9242@gmail.com
DeleteHallo Mba Purwanti,
Deletesudah dikirim ya emailnya, silahkan dicek. Semoga bermanfaat.
Salam.
Hallo Kak, nama saya Wilda. thanks buat infonya. saat ini saya dan partner saya tinggal di Jerman (saya pakai visa student karna saya belajar master). Kami rencananya akan menikah di Indonesia Agustus 2018. Tapi pengurusan dokumennya baru mau mulai mengurus sekarang.
ReplyDeleteSaya mau tanya masalah agama, bisakah daftar ke KUA kalau agama masih beda (saya muslim, partner katholik)? rencananya partner akan masuk islam sebelum akad.
trimakasih kak
Halo Mba Wilda, kalau untuk daftar KUA tidak bisa beda agama karena dari Kelurahan saja untuk mendapatkan N2 &N4 (sebagai pengantar untuk mendapatkan N1) sudah diminta Surat Keterangan Masuk Islam/Certifikat Mualaf. Jadi sudah pasti KUA meminta Surat Keterangan Masuk Islam/Certifikat untuk menerbitkan N1 (Surat Keterangan Belum Menikah)
DeleteTrimakasih infonya Kak.
DeleteMau tanya lagi, apakah semua dokumen dari awal sampai akhir pengurusannya bisa diwakilkan ? (Karna kami domisili di Jerman, dan rencana ayah saya akan mengurus dokumennya smpe ke kem. Agama, lalu yg jkt diserahkan ke Agen pengurusannya).
email saya : wildanaufala@gmail.com.
trimakasih banyak kak.
Mau tanya lagi kak,
DeleteSurat Ket Belum Menikah yang akan dilegalisir di Kemenhukam, kemenlu, dan Kedubes ini, adalah SKBM yg telah dilegalisir Kememnhukam ? atau SKBM dari KUA ? trimakasih
Halo Mba Wilda.
DeleteYa, apabila semua dokumen yang diperlukan sudah lengkap dari pihak mba, maka semua pengurusan dokumen bisa diwakilkan. Surat Keterangan Belum Menikah yang dikeluarkan oleh KUA, yang kemudian dibawa ke Kementrian Agama untuk dilegalisir, setelah dari Kementrian Agama sudah dilegalisir di bawa ke Kemenkumham dan Kemenlu untuk dilegalisir setelah dari 3 Kementrian tersebut sudah di legalisir, kemudian dibawa ke Kedutaan Besar Jerman untuk dilegalisir (yang nantinya SKBM ini yang telah dilegalisir dan diterjemahkan kedalam Bahasa Jerman dikirim ke calon pengantin Pria di Jerman -- lihat langkah ke-4)
Untuk contoh format Surat Keterangan Belum Menikah sudah saya kirim via email ya.
tolong saya juga ingin dikirim email format surat ket belum menikah Kak. Trimakasih
ReplyDeleteBoleh nanti saya kirimkan, mohon diinformasikan alamat emailnya.
DeleteHallo mba, saya boleh dikirimkan format surat keterangan blm menikah yg buat kemenag ? Kalo yg spesimen tanda tangan dr KUA itu apa ya ? Boleh di share juga mba ? Ini email saya karin.pink1110@gmail.com
Deletehallo mba Karinah sudah saya email ya Surat Keterangan Belum Menikah format Kemenag. Semoga bermanfaat.
DeleteHallo mba, apakah mb bisa kasih masukan utk plus-minus menikah di indonesia atau jerman? sy pribadi ingin menikah disini, tapi bbrp menyarankan spy menikah di jerman sj karena nantinya akan tinggal disana (jd sebaiknya menikah di negara dimana kita akan tinggal, spy mudah jika nanti perlu apa2..). terima kasih mba..
ReplyDeletehallo mba, kalau untuk menikah di Jerman saya kurang mengerti bagaimana prosesnya, tetapi yang saya dengar untuk dokumennya mungkin lebih sedikit cuman ada dokumen untuk visa yang harus dipersiapkan jadi intinya kalau menurut saya sama aja mau menikah di Indonesia atau di Jerman.
DeleteMbak saya mau bertanya apakah surat salinan putusan perceraian di tolak kedutaan bisa minta tlong ke kedutaan,,karena tmpat saya tinggal pengadilannya format salinan saya berbeda...🙏🙏🙏🙏
DeleteHallo Mba,
Deleteuntuk surat salinan putusan perceraian maaf saya tidak dapat menjawab karena saat menikah dulu saya dan pasangan saya berstatus lajang.
Halo mbak. Saya boleh tanya tanya gak. Banyak banget yang mau saya tanya.
ReplyDeleteOh ya, mbaknya skrg stay di jerman atau indonesia ?
hallo mba Indah salam kenal,
Deletehahaha gpp tanya sebanyak2nya, semoga saya bisa jawab.
Sekarang saya tinggal di Jerman mba, sebelumnya saya tinggal setahun lebih di Swiss sebelum pindah ke Jerman.
Hallo Mbak. Saya minta dikirimin format Keterangan Belum menikah dari KUA juga dong beserta spesifikasi tanda tangannya. Ini email saya : rambah.tua.ns@gmail.com
ReplyDeleteTerimakasih
Hallo Mba Yoko Ingel. Sudah saya kirim ya, cek emailnya ya. Semoga bermanfaat.
DeleteHay kak bolehkah saya meminta format SKBM karena rencana akan mengurus bulan maret, dan jika boleh bolehkah saya banyak bertanya karena saya akan ikut patner saya ke jerman setelah menikah ini email saya ariyani.lingling@gmail.com
DeleteTerimakasih
Kakak
Hallo mba Lingling, sudah saya kirim ya, silahkan di cek di emailnya.
DeleteKakak saya merasa degree degan takut waktu tidak cukup karena semua documen di batasi waktu moon pencerahanya
Deletemba lingling rencana menikahnya kapan?
Deletebagaimana dengan dokumennya? apakah sudah mulai di urus atau belum?
Rencana paling cepat akhir tahun ini paling lambat juli 2020 karena saya harus menyelesaikan study saya di indonesia
DeleteUntuk sertifikat mualaf akan di urus bulan agustus 2019 saat patner dan keluarga datang untuk tunangan
Sedang documen lainya belum di urus
Kak
Halo kak... q bisa minta format SKBM versi kemenag nya, email q leeakumru12@gmail.com makasih bgt kak
ReplyDeleteHallo mba Leea, sudah di kirim ya, silahkan di cek emailnya. Semoga bermanfaat
DeleteHallo mba, saya karin.
ReplyDeleteJust in case mba belum baca, saya barusan saya ada email ke mba dengan subject "Bagian endorsement di passport".
Mohon segera dibalas ya mba, urgent banget.
Thanks,
Karin
Hallo mbaaa saya Tika
ReplyDeleteSekarang ini saya lagi urus2 dokumen, nah berhubung saya tinggal di luar kota jadi saya minta saudara untuk mengurusnya. Tapi yg saya dapat Surat Pernyataan Belum Menikah, kayanya saya salah deh mba urus dokumennya, bisa minta tolong email ke saya format SKBM sesuai dengan versi Kemenag dan tlg email saya ke tikadps@yahoo.com. makasih mba
Hallo Mba Tika,
DeleteSudah saya email ya contoh SKBM. Silahkan cek email ya. Semoga bermanfaat.
halo mba,
ReplyDeletesaya kebetulan ada planning untuk menikah dengan orang jerman di indonesia insyaallah tahun depan, boleh saya minta contoh SKBM dengan format dari kemenag nya? Mudah mudahan jalan saya juga dilancarkan seperti mba :) makasi mba
oh maaf mba, saya malahan lupa mencantumkan email saya, berikut emailnya mba .. iam.hiugm@gmail.com, terimakasih mba :)
DeleteHallo Mba Inta,
DeleteSudah saya email ya contoh SKBM. Silahkan cek email ya. Semoga bermanfaat dan dilancarkan urusan pernikahannya ya.
Hallo mba..
ReplyDeleteMau tanya klo docs dari pengantin pria di translate ke bahasa Indonesia atau langsung dibawa saja ke Dubes Jerman ? Dan waktu membawa docs itu harus bersama calon atau boleh diwakilkan ? Makasih
Hallo mba,
DeleteUntuk dokumen yang dikirimkan oleh calon pengantin pria tidak perlu lagi di translate ke bahasa Indonesia. Langsung dibawa saja ke Kedutaan Besar Jerman di Jakarta, dan calon pengantin pria atau wanita tidak harus datang langsung membawa dokumen ke Kedutaan (boleh di wakilkan)
Terimakasih banyak masukan na, sangat membantu karena saya sedang menunggu docs dari calon saya dsana.
ReplyDeleteBoleh tanya lagi soal kepindahan tempat tinggal untuk ikut suami ke negara na, waktu itu bgaimbaga pengalaman mba dan apa saja yg perlu dilakukan ?
Terimakasih banyak 😊
Hallo Mba Chindy,
DeleteMaaf ni baru bales, soalnya dah mulai spring disini, jadi sibuk gardening hehehe.
Saya senang kalau tulisan saya bisa membantu mba dalam mengurus dokumen untuk pernikahannya. Semoga dilancarkan segala urusannya sampai hari pernikahannya.
Mengenai kepindahan saya, waktu itu saya pindah ke Swiss karena suami saya waktu itu masih bekerja di Swiss. Dan untuk dokumen yang di perlukan tidak sebanyak waktu mengurus dokumen untuk menikah. Pengalamannya untuk dikedutaan Swiss membutuhkan waktu paling cepat 6 minggu untuk mendapatkan visa tinggal, dan waktu itu saya datang tepat pada musim dingin (bulan Desember), jadi pas dingin banget hampir mencapai -17 derajat. Yah yang paling utama adalah persiapan mental untuk tinggal di negeri orang. Inshallah mah senang2 aja kalau udah tinggal sama suami.
Nah untuk dokumen sendiri Kedutaan Swiss tidak mensyaratkan kemampuan bahasa Jerman dasar atau dengan sertifikat A1 dari Goethe (untuk Jerman wajib). Adapun syarat-syaratnya bisa di liat di link berikut:
untuk istri (wni):
https://www.eda.admin.ch/dam/countries/countries-content/indonesia/en/Family%20reunion.pdf
untuk suami (wn jerman):
https://www.ch.ch/en/family-reunification-eu-efta/
Sedangkan untuk dokumen syarat visa kumpu keluarga kedutaan jerman sendiri bisa dilihat di:
http://www.jakarta.diplo.de/contentblob/4351206/Daten/4760320/D6_id__Nachzug_zum_Ehegatten.pdf
Semoga bermanfaat.
Halo mba saya Citra .
ReplyDeleteSaya ada planning mau menikah tahun ini dan status saya single parent 1 anak . Yang mau saya tanyakan . Bagaimana jika status saya yang sudah pernah menikah dan SKBM apa perlu juga ? Mba wkt itu urus sendiri atau pake agent ?
Mba minta tolong di kirimkan format SKBM nya yaa . Saya mau liat . Ini email saya : citra_am@rocketmail.com
Trima ksh byk mba
Hallo Mba Anggia,
DeleteUntuk pasangan yang sudah pernah menikah saya kurang paham sepertinya dokumennya sama saja cuman bedanya adalah melampirkan dokumen Putusan Perceraian/Sertifikat Kematian dengan terjemahan. Untuk lebih jelasnya mba Anggia bisa lihat di link berikut:
http://www.jakarta.diplo.de/contentblob/903850/Daten/7716977/downloadunterlagenzureheschlieungidn.pdf
Untuk urus dokumen waktu itu saya urus sendiri, hanya untuk penerjemah dan legalisasi di 3 Kementrian (Agama, Hukum & HAM, Luar Negeri) saja saya pakai agen, sedangkan di Kedutaan Jerman saya urus sendiri, saran saya untuk legalisasi kalau mba Anggia punya waktu, lebih baik urus sendiri (lumayan bisa menghemat biaya).
Untuk SKBM sudah saya email ya mba. Bisa di cek emailnya.
Halo mba, terima kasih untuk tulisannya sangat membantu. Saya ada rencana menikah dengan warga negara Jerman tahun depan. Mudah-mudahan semuanya dilancarkan. Boleh minta format SKBM sesuai format Kemenag nya mba? Berikut alamat email saya khochingsia@gmail.com terima kasih mba :)
ReplyDeleteHallo Mba, salam kenal. Saya senang sekali kalau tulisan saya bisa membantu teman2 semua yang ingin menikah dengan WN Jerman. Sudah saya email ya mba SKBMnya , silahkan di cek emailnya. Semoga bermanfaat dan dilancarkan semuanya sampai acara pernikahan.
DeleteWassalam.
Hey Mbak.. Bermanfaat bgt nih infonya..
ReplyDeleteSmoga mba & suami selalu sehat & bahagia ya..
Kalo boleh saya minta dikirimin format SKBM yg sesuai Kemenag juga donk mb.. Kalo bisa sama yg format spesimen tandatangan kepala KUA ya, soalnya blum ada gambarannya.. . Ini email saya : handazanee9@gmail.com
Makasih byk ya mb yaa..
Hallo Mba Sri Handayani,
DeleteSalam kenal, saya senang sekali kalau tulisan saya ini bisa membantu mbak Sri Handayani dan terima kasih atas doanya.
Maaf saya baru balas, karena kesibukan saya dan lain hal.
Untuk contoh format SKBM sudah saya email ya. Silahkan di cek.
Semoga dilancarkan segala urusannya sampai acara pernikahan.
Salam.
Halo mba.. boleh email format Surat Keterangan Belum Menikah dan Spesimen ttd KUA nya?
ReplyDeleteKe missmars99@gmail.com
Terima kasih, tulisannya sangat membantu , terus terang sy agak bingung dgn berbagai versi pengalaman pengurusan yg tnyt beda2 juga..
Hallo Mba Mel,
DeleteSudah saya email ya contoh SKBM. Silahkan cek email ya. Semoga bermanfaat dan dilancarkan urusan pernikahannya ya.
Salam.
hallo mbak ... Waduh tulisannya membatu sekaliiiii untuk saya yang kebetulan saat ini sedang urus2 surat nikah dengan warga negara German ... Kalo boleh saya minta dikirimin format SKBM yg sesuai Kemenag juga donk mb.. email saya billaverginia@gmail.com terimakasih sebanyak2 nya.
ReplyDeletesalam hangat dan sehat selalu ya mbak
Hallo mba Billa Virginia,
DeleteSalam kenal. Saya senang sekali kalau tulisan saya bisa membantu mba dalam proses mengurus dokumen untuk menikah, semoga dilancarkan dalam urusannya sampai hari pernikahan. Untuk contoh format SKBM sudah saya email ya. Silahkan di cek.
Salam.
Halo kak.. Bisa minta contoh skbmnya juga gak ka... Kirimnya ke email saya :
ReplyDeleteIkaliana18@gmail.com
Saya rencana mau nikah juga dgn partner dri jerman juga..
Makasih kak
Hallo Mba Ika,
DeleteSaya sudah email ya contoh SKBMnya. Silahkan di cek emailnya. Semoga bermanfaat.
Salam
Halo Mbk ini saya sofyan, saya rencana mau menikah dengan pacar saya akhir 2018. Yg saya mau tanyakan, untuk surat mualaf nya itu di keluarkan dari pihak Jerman apa indonesia Mbk ya?
ReplyDeletedan saya minta contou SKBM Mbk ya?
ini email saya Mbk sofyan.adventure@gmail.com
Makasih banyak Mbk
Hallo Sofyan,
Deleteuntuk surat mualaf boleh dikeluarkan oleh pihak Jerman maupun Indonesia.
SKBMnya sudah saya email ya, please cek emailnya.
Semoga bermanfaat dan dilancarkan ya sampai acara pernikahan.
Salam.
Assalamualaikum mba..
ReplyDeleteMba..bs minta tlg di kirim format SKBM dr kementrian Agama..ke srjackie2202@gmail.com
Mba..saya koq jd agak takut yahh..mengingat persyaratannya ribet bngt..rencana saya akan tinggal di Jerman stlh menikah...sebaiknya menikah di Indonesia atau Jerman ya..utk lbh mudahnya...krn pasangan br akan dtg juli mendatang mba..
Trm ksh atas pencerahannya mba..😊
Hallo Mba,
Deleteya persyaratan memang ribet, tapi semua bisa diproses asal waktunya ga mepet2 bgt pasti lancar deh. Semangatttt....
mengenai menikah terserah mba mau dimana aja, baik di Jerman atau di Indonesia tetap membutuhkan dokumen yang cukup banyak. Tapi info yang saya dapat di Jerman lebih mudah.
SKBMnya sudah saya email ya, silahkan di cek. Semoga bermanfaat dan dilancarkan sampai hari pernikahan.
Salam.
Hallo mbak,saya juga rencananya akhir tahun ini atau awal tahun depan akan menikah dengan warga negara jerman,saya mau mulai ngurus persyaratan tapi masih bingung dengan SKBM,mba boleh minta contoh surat SKBM yg sesuai dengan kemenag,tolong kirim ke email saya,ini email saya septysparkle@gmail.com terimakasih mbak
ReplyDeleteHallo Mba,
DeleteSudah saya kirim ya, silahkan dicek emailnya. Semoga bermanfaat dan dilancarkan segala urusannya sampai acara pernikahan.
Salam.
This comment has been removed by the author.
DeleteHi mbak, boleh minta contoh Surat Keterangan Belum Menikah dan Spesimen ttd KUA nya kah?
ReplyDeleteIni email saya ya mbak : dwioktamalia@gmail.com
Terima kasih sebelumnya mbak :)
Hallo Mba Dwi,
DeleteSudah saya kirim, silahkan di cek emailnya. Semoga bermanfaat.
Salam
Hallo mba.. sebelumnya terima kasih untuk infonya. banyak masukan buat aku yg sedang mau urus2x surat buat nikah sama wn Jerman.. mba please kirim contoh SKBM nya yah. Dan untuk docs yg aku butuhkan untuk di bawa ke Embbasy German di Jkt
ReplyDeleteYg di sebutin diatas aja kan mba yah... ? Terima kasih sblmnya.. aku tunggu email nya mba yah.. xo
ethabastari86@gmail.comditunggu mba..
DeleteHallo mba, ya dokumen yang dibutuhkan untuk dibawa ke kedutaan jerman sesuai yang saya tulis diatas. Contoh SKBM sudah saya kirim ya, silahkan dicek emailnya.
DeleteSemoga bermanfaat dan dilancarkan pernikahannya.
Salam.
halo mba....untuk minta surat keterangan ijin menikah dari kedutaan german di jakarta, apa bisa diwakilkan oleh calon mempelai wanitanya ?? dan dokumen apa saja yang harus disiapkan ?? oia aku juga minta contoh SKBMnya yaa ?? email
ReplyDeleteensamulyono@gmail.com
Halo Mba Endang Savitri,
DeleteYa, untuk mendapatkan Surat Keterangan dari Kedutaan Jerman calon mempelai wanita dapat mengurusnya ke Kedutaan Besar Jerman di Jakarta.
Untuk contoh SKBM sudah saya kirim, silahkan di cek emailnya. Semoga bermanfaat.
Salam
Assalamualaikum mba. Boleh saya minta no wa nya? Saya butuh pertolongan mba, krna ada yg mau saya tanyakan. Please.... Ini email saya biar lbh aman natasyahrp@gmail.com
ReplyDeleteWa alaikum salam mba nurul,
DeleteNo wa sudah saya japri k emailnya ya.
Salam.
Assalamualaikum mba...surat domisili dari kelurahan dibutuhkan gk untuk legalisir d Kedubes? karna dari sumber2 yg saya baca mereka cantumkan surat domisili....mohon d jawab ya mba...makasiii
ReplyDeletemba...boleh sekalian kirim contoh surat2nya mba? email : hamzahyeyen@gmail.com
Deletemakasi mba
Wa alaikum salam mba yeyen,
Deleteyup benar saya lupa menuliskan surat keterangan domisili (tetapi sudah saya revisi ditulisan saya ini). Untuk surat keterangan domisili/tempat tinggal tidak dilegalisir tetapi hanya di terjemahkan saja ke dalam bahasa Jerman dan di bawa ke Kedutaan Jerman. Untuk contoh SKBM sudah saya email silahkan di cek emailnya.
Salam.
assalamualaikum sis.. apakah saya boleh minta contoh2 surat yg di perlukan? seperti surat belum menikah dan SKBM , dan juga dimana saya bisa nyari sertifikat A1 untuk syarat bikin visa tinggal di jerman. mohon bisa di emal ke managementrajna@gmx,co.uk
ReplyDeleteterimakasih banyak sis.. maaf merepotkan.
Hallo sis, untuk sertifikat A1 bisa diperoleh melalui Goethe Institut dan untuk jadwal ujiannya sendiri bisa dilihat melalui web Goethe.
DeleteContoh SKBM sudah saya email silahkan di cek.
Semoga bermanfaat.
Salam
haiii sis, mau tanya kalau surat keterangan muslim calon suami apakah harus di terjermahkan ke indonesia atau gimana ?
ReplyDeleteDan foto copy password calon suami bs kirim lewat email dan nnti di cetak atau gmn ?
Dan boleh minta contoh surat keterangan mualaf dan SKBM
email : isni.aryani@yahoo.com
Terima kasih
Hallo Sis,
DeleteYa, surat keterangan memeluk agama islam harus diterjemahkan kedalam bahasa Indonesia. Photocopy passport calon suami bisa dikirimkan via email dan langsung dicetak, karena yang diperlukan copy passport aja.
Untuk contoh SKBM dan Surat Keterangan Memeluk Agama Islam sudah dikirim emailnya. Silahkan di cek. Semoga bermanfaat.
Salam.
mba mau dong dikirimkan surat keterangan belum menikah yang sesuai kementrian R
ReplyDeleteBaik, silahkan dicantumkan alamat emailnya. Terima Kasih.
DeleteHallo mbk... Bisa minta format keterngan surat blm menikah buat kementrian agama email sya ya mbk sisthaamina@gmail.com
ReplyDeleteTerimakasih mbk
Hallo Mbak,
DeleteSudah saya kirim ya contoh SKMBnya. Silahkan dicek emailnya.
Salam.
Mba ak juga minta no wa nya dong boleh gak, mau tanya2 tentang pernikahan sm org jerman.
ReplyDeleteVhyttha@gmail.com
Email ak ya mba
Hallo Mba,
DeleteUntuk no wa sudah saya kirimkan via email ya. Silahkan di cek.
Salam.
Hi mbak, boleh minta emailkan contoh format surat keterangan belum menikah k email saya?
ReplyDeleteOiya, sekalian saya mau tanya, mbak dulu tanya k kantor kedutaan dulu ga untuk proses2nya? Harus ksna dulu apa ga usah?
Saya hopeless ini ngurusnya bingung, harus mulai darimana... Saya sudah buat surat keterangan belum menikah dari KUA tapi takut tidak sesuai format, dan akte lahir juga sudah di perbaiki karna ada kesalahan nama di akte saya
Cuma yg saya bingung... Setelah itu proses selanjutnya gimana?
Saya dan calon saya sama2 bingung karna ini baru pertama dan kami long distance jadi agak susah komunikasi
Mohon pencerahannya ya mbak...
Trimakasih
Hallo Mba Lulu,
DeleteUntuk memulainya silahkan dibaca blog saya ini. Kalau tidak ada perubahan dari Kedutaan Jerman maupun dari Kementrian-Kementrian terkait maka semua alurnya sesua yang sudah saya tulis diatas. Jadi tidak perlu ke Kedutaan, nanti ke Kedutaannya pada saat legalisir atau untuk mengurus dokumen lainnya. Untuk contoh SKBM yang ingin dikirimkan via email silahkan mba mencantumkan alamat emailnya.
Salam
assalamualaikum mba syg.. ini saya rajna.. mau tanya nih kalau akta kelahiran hilang gimana ya mba? apa harus bikin baru atau pakai ijazah aja cukup? kira2 berapa lama waktu yg di perlukan untuk mengurus surat2 dan dokumen sampai selesai mba? kalau untuk VISA tinggal di jerman harus nunggu berapa lama sampai keluar visanya mba? dan juga mohon bantuannya untuk SURAT KETERANGAN BELUM MENKAH DARI KUA yg sesuai dengan format kementrian Agama agar tidak ada masalah saat melegalisir dokumen apa bisa di email ke saya ?
ReplyDeletelalu jika ada contoh atau form contoh surat yg harus saya bikin mohon di kirim ke email saya ya mba.. ini emailnya: managementrajna@gmx.co.uk
saya bersyukur Alhamdulilah ketemu artikel dari mba .. mohon bantuannya ya mba..
terimakasih banyak.. Mohon Maaf sekali saya banyak nanya ..
Wa alaikum salam mba Rajna, salam kenal. Saya senang sekali kalau tulisan saya ini bisa membantu mba dalam proses pengurusan dokumen menikah, dan semoga dilancarkan sampai hari pernikahan.
DeleteKalau akte kelahiran hilang, bisa dibuat kembali yang baru. Sedangkan untuk syarat2 baru buat akte yang hilang saya tidak paham mba silahkan bisa di searching di google atau melalui web disdukcapil. Untuk syarat2 dokumen sendiri waktu itu saya membutuhkan waktu kurang lebih sekitar 2bulan. Untuk visa tinggal Jerman sendiri saya kurang tahu karena waktu itu saya mengurus visa ijin tinggal d Swiss (visa Swiss keluar sekitar 6 minggu) sebelum akhirnya sekarang saya pindah ke Jerman. Kalau informasi yang saya dapat dari teman2 yang mengurus visa tinggal di Jerman selesainya bervariasi ada yang cepat ada juga yang lama.
Semoga penjelasannya bermanfaat.
Untuk contoh SKBM sudah saya kirim ya mba, silahkan di cek emailnya.
Salam.
Halo mba, terima kasih untuk tulisannya sangat membantu. Saya ada rencana menikah dengan warga negara Jerman tahun depan. Mudah-mudahan semuanya dilancarkan. Boleh minta format SKBM sesuai format Kemenag nya mba? Berikut alamat email saya dedywaldi@gmail.com dan ada no.wa nya mbak...... terima kasih mba :)
ReplyDeleteOiyaa mba....untuk yang sudah punya akte kelahiran....harus buat akte kelahiran baru lagi ya mba?
DeleteHallo,
DeleteSaya senang sekali kalau tulisan saya bisa membantu, semoga dilancarkan urusannnya sampai hari pernikahan. Ya, untuk akte kelahiran maksimal 6bln, apabila sudah lewat harus buat akte baru lagi.
Untuk contoh SKBM sudah saya email, silahkan di cek.
Salam.
Hi mba.
ReplyDeleteSaya mau makasih banget buat mbak dengan tulisan nya yg sudah bisa membantu saya urus document” nya, tgl 15 sep kemarin pacar saya sudah sah jadi istri saya. Wihiii thankyou so much atas tulisan yg sangat membantu.
Nah skrng saya mau tanya nih mba, kan yg nikahan di indo skrng sudah beres. Kita skrng mau register pernikanan kita di jerman. (Kita gak nikah di jerman, hanya mau mendaftarkan pernikahan saja) Syarat” nya apa saja ya mba, apa mba juga dulu mendaftarkan per nikahan mba yg di indo ke jerman. Bagi pengalaman nya ya mba.
Dankeee choqysatria@gmail.com
Hallo Mas Choqy,
DeleteSelamat ya atas pernikahannya, saya senang sekali kalau tulisan saya ini bisa membantu.
Untuk mencatatkan pernikahan kita di Jerman pertama tama kita datang ke Standesamt dimana tempat kita tinggal, setelah mendapatkan jadwal untuk dtg ke Standesamt dokumen yang perlu di bawa adalah :
1. Akte Kelahiran suami istri di terjemahkan ke bahasa Jerman
2. Buku Nikah diterjemahkan ke bahasa Jerman
3. Passport suami istri
Semoga bermanfaat.
Salam.
Hai teh salam kenal. Saya mau melangsung kan pernikahan dan rasanya kepala saya mutar-murat nih teh saking pusing nya. Alhamdulillah calon suami saya sudah mualaf , apakah bisa minta contoh format Surat Keterangan Belum Menikah yang sesuai dengan format Kementrian Agama? ini email saya teh : anitaputriutami12@gmail.com
ReplyDeleteTerima kasih :)
Hallo Mba,
DeleteSalam kenal. Semoga diberi kelancaran sampai hari pernikahannya.
Untuk contoh SKBM sudah saya email, silahkan di cek.
Semoga bermanfaat.
Salam.
Ass
ReplyDeleteThis comment has been removed by the author.
ReplyDeleteHallo Mba Cici,
DeleteSalam kenal, saya senang sekali kalau tulisan ini bisa membantu mba Cici.
Untuk contoh SKBM sudah saya email, silahkan di cek.
Salam
Hallo mba, blog nya sangat bermanfaat sekali. Saya bisa minta tolong kirimkan surat keterangan belum menikah untuk kemenag mba .
ReplyDeleteKe email saya elwizdha.siregar@gmail.com
Terimakasih kak sebelumnya .
Hallo,
DeleteSaya senang sekali kalau tulisan saya bisa membantu teman2. Saya sudah email contoh SKBM silahkan di cek emailnya.
Salam.
mb boleh minta no WA untuk tanya2 masalah document...terima kasih
ReplyDeleteka, minta no WA boleh gak ?
ReplyDeleteuntuk tanya2 documents
Email : isniaryani4@gmail.com
terima kasih
Hallo Mba Isniaryani,
DeleteNo wa dan contoh SKBM sudah saya email ya. Silahkan di cek.
Salam.
Sis boleh minta no wa, sis. Soalnya saya butuh bantuan sis ni
ReplyDeleteBoleh. Silahkan tuliskan emailnya, nanti saya email no wa saya.
DeleteSalam.
Mba bisa minta contohnya surat keterangan belum menikah sesuai kementrian agama. Makasih banyak sebelumnya.
ReplyDeleteHallo Mba Rahma,
DeleteSilahkan cantumkan alamat emailnya.
Salam
Assalamu'alaikum mbak saya minta contohnya surat keterangan belum menikah Yang sesuai kemenag, terimakasih banyak, 93sitihayatunnufus@gmail.com
ReplyDeleteHallo Mba,
DeleteContoh SKBM sudah saya email, silahkan di cek emailnya. Semoga bermanfaat.
Salam
Kak saya riri, bolehkah minta contoh suratnya rie_v3@yahoo.co.id sekalian bisa sharing lewat email karena pertanyaan saya banyak sekali tentang pernikahan dengan wna jerman. Terimaksih kak
ReplyDeleteSudah saya kirim ya, silahkan dicek emailnya. Semoga bermanfaat.
DeleteSalam
BalasHapus
Assalamu'alaikum mbak saya Tria boleh minta contoh surat keterangan belum menikahnya yang sesuai kemenag mba.. terimakasi sebelumnya mba .. Trtria13@gmail.com
ReplyDeleteHallo Mba Tria,
DeleteSudah saya kirim. Silahkan dicek emailnya. Semoga bermanfaat.
Salam.
Halo mbak thanks sebelumnya untuk blognya, kalau nga kebertan boleh aku minta WA nya tolong di kirim ke putudarmayanti88@gmail.com, karena ada beberapa yang mau aku tanyakan. terima kasih.
ReplyDeleteHallo Mba Putu,
DeleteSudah saya kirim via email.
Salam.
Hallo mbk maaf mbk kalau boleh bisa minta contoh SKBM sesuai kemenang ga ya mbk tolong email ke saya yaa sisthaverdiani25@gmail.com terimkaasih
ReplyDeleteHallo Mba,
DeleteSudah saya kirim. Silahkan di cek emailnya.
Salam
Mba boleh minta Contoh dokumen dokumen nya ga? Saya masih sedikit bingung ini hehe ini email saya windirini3@gmail.com terimakasih
ReplyDeleteHallo Mba Windi,
DeleteSudah saya email. Semoga bermanfaat.
Salam
Ass. mba.. salam kenal yah.. aku mau tanya2 perihal dokumen mba, boleh minta contact km ga? email ke lasnowdia9@gmail.com yah.. trima kasih :)
ReplyDeleteOk Mba silahkan di cek emailnya
DeleteAssalamu'alaikum Mba, Terima kasih untuk informasinya, Mba saya boleh minta no WA Mba dan contoh SKBM beserta Spesimen tanda tangannya dan Surat Keterangan Memeluk Agama Islam (Muallaf)? Terima kasih banyak Mba, Calon Suami saya sudah memeluk Islam sejak 10 tahun lalu, ini email saya Mba adawiyah492@gmail.com terima kasih Mba
ReplyDeleteHallo Mba, silahkan dicek emailnya.
DeleteHallo Mba.. :) Saya mau tanya, setelah urusan menikah di Indonesia selesai, berapa lama waktu yang kita butuhkan untuk dapat Visa tinggal di Jerman? Karena posisi saya masih bekerja dan bingung kira2 kapan saya bisa berangkat kesana.. hehe.
ReplyDeleteHallo Mba,
DeleteUntuk mengetahui berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk dapat visa tinggal di Jerman bs di cek di link ini :
https://jakarta.diplo.de/blob/1893006/aab101be3182ef694226b66f8748761d/visa-nasional-data.pdf
Assalamu'alaikum mba, terima kasih sebelumnya utk menuliskan pengalamannya yg sangat membantu.
ReplyDeleteSetelah saya membaca secara keseluruhan, saya juga mempunyai hal yg sama seperti mba, nama di passport saya dgn di akte kelahiran berbeda (karena th 2016 melakukan umroh)
Mengganti nama ini maksudnya bagaimana ya mba? kita kembali mengganti nama di passport sesuai akte kelahiran atau akte kelahiran yg baru mengikuti nama di passport?
Bisa minta tolong dikirimkan contoh dokumen yg di perlukan ke alamat email saya bach.hy80@gmail.com ?
Terima kasih banyak sebelumnya mba
Hallo Mba Hilda,
Deletemaksud dari mengganti nama di passport adalah tidak perlu merubah nama yang sudah ada di passport karena itu akan sulit dan petugas imigrasi tidak akan memprosesnya. Yang perlu dilakukan adalah merubah nama kita di halaman endorsement pada passport kita.
Semoga bermanfaat.
Salam
Assalamu alaikum. Gini mba Aku Kan dah nikah di Indonesia Dgn Pria Indonesia pula Tapi Aku MAU ke jerman Dan nikah Lagi disana tanpa bercerai dahulu Dengan Suami sy yg Ada di Indonesia Soalnya Jika Aku melakukan gugatan certain ke Suami saya malah Dia kdrt ke sy mba. Jadinya sy mau lari Aja ke jerman tanpa certain terlebih dahulu dg Suami saya
ReplyDeleteApakah nantinya saya Akan dipersulit nikahnya di jerman. Tolong infonya ya mba. Please secepatnya dibalas
Hallo Mba,
DeleteMaaf untuk pertanyaanya saya tidak bisa menjawab.
Salam
Hallo mbk saya mau tanya ni kalau mendapatkan surat N1 N4 dr kelurahan harus membawa ft copy pasport pengantin pria dan akta kelahiran yg di terjemahkan ke bahasa indonesia tidak ya??? Terimakasih
ReplyDeleteHallo Mba,
DeleteUntuk mengurus N1 di kelurahan diperlukan fc Passport dan Ausweis calong pengantin pria.
Salam
Maaf mba saya juga niat menikah dgn orang jerman dan dia bertanya sy apa saja dokumen yg harus disiapkan.. sy blm ksh jawaban krna ngga tau.. baca blog mba sprtinya ribet bgt syaratnya tolong bimbing saya mba ini email saya jiahjiah30@gmail.com makasih
ReplyDeleteHallo Mba,
DeleteUntuk dokumen yang dibutuhkan calon pengantin wanita sudah saya jabarkan pada tulisan saya diatas pada langkah pertama sampai dengan ke-empat. Sedangkan untuk dokumen yang dibutuhkah calon pengantin pria pada langkah ke-6. Silahkan dibaca.
Salam.
ReplyDeleteHai ka. Boleh minta no wa nya karena bener2 butuh bimbingan sekaliiii. Mohon info dan pengertian nya kakkkk. Emailku nadyafirstla14@gmail.com. Terimakasij
Hallo Mba,
DeleteSilahkan di cek emailnya. Terlampir no Wa saya.
Salam.
Terimakasih sekali mba atas sharingnya yang sangat bermanfaat. Oya mba saya Dhani, saya juga berniat untuk menikah dengan warga Jerman tahun depan. Kalo berkenan saya juga ingin meminta contoh SKBM yg sesuai Kemenag RI..ini email saya wardhani79indo@gmail.com
ReplyDeleteTerimakasih banyak sebelumnya.semoga mba dan klg diberi kemudahan dlm hidup karena sudah memudahkan banyak orang.amin
Hallo Dhani,
DeleteTerima kasih atas doanya, saya senang sekali kalau tulisan saya bisa membantu teman2 yang ingin menikah dengan WN Jerman dan semoga segala urusannya dilancarkan juga sampai hari H ya.
Untuk contoh SKBM sudah saya email ya. Silahkan di cek emailnya.
Salam
Hallo Frau Blank, boleh WA an? Kalau bersedia, mau donk share nomor WA nya ke kharisyah@gmail.com. Danke im Voraus.
DeleteHallo kharisyah,
DeleteSilahkan di cek emailnya.
Salam
Selamat sorw.Mba bisa kirim format SKBM bersama Specimen.Email ke saya di Mikeinneke@gmail.com.Terima kasih
ReplyDeleteHallo Mike,
DeleteSudah dikirim. Silahkan di cek emailnya.
Salam
Hallo mba, bisa minta tolong email ke saya format SKBM sesuai dengan versi Kemenag dan tolong email saya ke latisyatisya@gmail.com
ReplyDeletemakasih mba
Halo,
DeleteSudah dikirim. Silahkan di cek emailnya.
Salam
Halo Mba, saya mau tanya, untuk membuat Surat Keterangan Kepolisian itu si Calon Suami harus sudah ada di Indonesia atau tidak ya? karena disini ditulis "Surat Keterangan Kepolisian dari Polres Setempat yang menerangkan bahwa Calon Penganti Pria akan datang ke Indonesia untuk melakukan pernikahan dengan WNI"
ReplyDeleteKata-kata "Akan datang ke Indonesia" ini seakan2 si Calon Suami blm ada di Indo ketika proses pembuatan surket dr Kepolisian. Apakah itu sama dengan Surat Keterangan Lapor Diri?
Soalnya skrg sy ditahap menunggu Surat Keterangan di Kedutaan.
Dan sy prn baca di blog lain kalau surket Lapor Diri sudah dihentikan per Desember 2013.
Salam
Icha
Hallo Icha, untuk surat keterangan kepolisian boleh dibuat sebelum calon pengantin pria datang atau sesudah datang. Waktu saya buat surat dari kepolisian sebelum calon suami datang ke Indonesia, karena hari pernikahan kami dilaksanakan 2hr setelah kedatangan calon suami ke Indonesia, jadi pertimbangannya seperti itu. Makanya saya buat surat keterengan dari kepolisian sebelum calon suami saya datang ke Indonesia.
DeleteHalo kak.. mau tanya, untuk syarat menikah di Jerman apa ya?
ReplyDeleteHallo Mariska,
DeleteUntuk syarat menikah di Jerman saya tidak tahu, saya hanya menulis berdasarkan pengalaman saya menikah di Indonesia.
Salam
Saya mau nikah Di Germany apa ja persaratan nya Tpi ko bisa nikahnya mahal ya sampai 13 juta
ReplyDeleteUntuk syarat menikah di Jerman saya tidak tahu, saya hanya menulis berdasarkan pengalaman saya menikah di Indonesia.
DeleteHalo mba.. boleh email format Surat Keterangan Belum Menikah dan Spesimen ttd KUA nya?
ReplyDeleteKe alinesudianto87@gmail.com
Saat ini says sdg mengurus dok untuk menikah dgn pacar saya yg wn jerman.
Lg pusing2nya ini..hehehhe
Terima kasih, tulisannya sangat membantu.
Hallo Mba Aline,
Deletesilahkan di cek emailnya.
Salam.
Mbak saya mau ngurus sertifikat muslim susah gmn yaa , tolong solusi bisa emails saya wanti9242@gmail.com.terima kasih
ReplyDeleteHallo mba,
Deletetidak ada yang susah, semua ada jalan selama kita ada kemauan dan usaha.
Salam.
Mbak saya mau ngurus sertifikat muslim susah gmn yaa , tolong solusi bisa emails saya wanti9242@gmail.com.terima kasih
ReplyDeleteMba keluarga saya ada yang mau menikah dengan WN Jerman.
ReplyDeleteYang mau saya tanyakan, kalau sudah menikah di indonesia bagaimana cara daftar pernikahan di jerman? Apa WNI harus ikut ke jerman juga utk daftar pernikahan?
Rata2 blog yang kami baca mereka menikah dua kali di Indonesia dan Jerman padahal setahu saya bisa hanya daftar saja tidak perlu menikah ulang di Jerman.
Untuk menikah sy dengar prosesur dokumen menikah di Denmark dan jerman lebih mudah drpd di indonesia. Kalau pilih menikah di Jerman atau denmark lalu daftar di Indonesia bisa kan?
Hallo,
DeleteUntuk mencatatkan pernikahan kita di Jerman pertama tama kita datang ke Standesamt dimana tempat kita tinggal, setelah mendapatkan jadwal untuk dtg ke Standesamt dokumen yang perlu di bawa adalah :
1. Akte Kelahiran suami istri di terjemahkan ke bahasa Jerman
2. Buku Nikah diterjemahkan ke bahasa Jerman
3. Passport suami istri
Semoga bermanfaat.
Salam.
Halo Mbak, apakah bisa minta contoh format Surat Keterangan Belum Menikah yang sesuai dengan format Kementrian Agama? Tolong email ke
ReplyDeletejuwitat118@gmail.com
Terima kasih banyak Mbak 🤗
Hallo mba Juwita,
Deletesilahkan dicek emailnya. Semoga bermanfaat.
Salam
Selamat malam ...mbak saya minta tolong..sblumnya surat salinan putusan sidang cerai saya di tolak kedutaan,,karena forman pengadilan negeri disni berbeda..bagaimana cara untuk menjelaskan kepada kedutaan mbak..
ReplyDeleteTrimaksih
Hallo,
Deletemohon maaf untuk pertanyaanya saya tidak bisa menjawab.
salam.
Salam.busa minta tolong share format SKBM nya nbak... Nie email saya : mayahidayat09@gmail.com
ReplyDeleteTrims
Hallo Mba Maya,
DeleteSudah di email ya, silahkan dicek. Semoga bermanfaat.
Salam.
Assalamu alaikum mbak sy mau nanya, apakah waktu mbak mendaftar nikah ke KUA, apakah ada persyaratan dari KUA bahwa harus ada kitas, atau izin masuk sementara calon suami bule ya? Soalx yg sy tau kitas itu hanya untuk wna yg tinggal di indo lebih dari 1 tahun. Dan pihak KUA sy juga disini memberikan syarat surat ket. Lunas pajak warha negara asing. Dan itu dia yg membuat saya pusing, krn calon saya gak kerja di indo ataupun tinggal lama di indo. Masa harus ada persyaratan seperti itu. Mohon info nya mbak. Makasih...
ReplyDeleteWa alaikum salam,
DeleteKITAS tidak diperlukan karena suami (saat itu calon suami) saya tidak tinggal di Indonesia, yang dibutuhkan KUA dari calon mempelai pria (WN Jerman) adalah Surat Keterangan Ijin Menikah dari Kedutaan Besar Jerman dan Surat Kepolisian yang menerangkan bahwa kedatangan calon pengantin pria (WNA) untuk keperluan menikah.
Salam.
Assalamu alaikum mbak sy mau nanya, apakah waktu mbak mendaftar nikah ke KUA, apakah ada persyaratan dari KUA bahwa harus ada kitas, atau izin masuk sementara calon suami bule ya? Soalx yg sy tau kitas itu hanya untuk wna yg tinggal di indo lebih dari 1 tahun. Dan pihak KUA sy juga disini memberikan syarat surat ket. Lunas pajak warha negara asing. Dan itu dia yg membuat saya pusing, krn calon saya gak kerja di indo ataupun tinggal lama di indo. Masa harus ada persyaratan seperti itu. Mohon info nya mbak. Makasih...
ReplyDeleteHi kakak,saya mohon bantuanya saya bth informasi tentang syarat melakukan pernikahan di jerman...krn sejauh ini saya sudah mlakukan Bnyak hal bhkan sudah hmpir selesai proses translate dokumen..tinggal proses ke embassy jerman saja..tp d satu sisi saya dan calon suami bingung dan takut krn akan ada double translate ketika d jerman untuk smua dokumen..apakah itu benar..jika berkenan mohon kakak bisa email ke saya dan memberikan informasi agar kami tdk salah langkah krn bagaimanpun juga biaya proses dan everything tdklah sedikit..saya mohon dan bantunya untuk memberikan informasinya..kakak bs email saya di anafarida222@gmail.comTrimakasi banyak dan saya minta no whatsaapnya kak.
ReplyDeleteHallo,
Deleteuntuk persyaratan menikah di jerman saya tidak tahu, karena saya menikah di Indonesia. Saya menuliskan pengalaman saya pada saat menikah di Indonesia tahun 2016
Salam.
Halo, kalau soal kewarganegaraan itu emang harus pindah jadi kewarganegaraan jerman atau ada pilihan lain (misal punya dua kewarganegaraan)? Terimakasih
ReplyDeleteHallo, untuk kewarganegaraan tidak harus pindah kewarganegaraan jerman.
DeleteThis comment has been removed by the author.
ReplyDeleteHi Mba.
DeleteBisa minta emailmnya...sepertinya kita senasib
This comment has been removed by the author.
DeleteThis comment has been removed by the author.
DeleteHallo mba Eva,
Delete1. Apabila calon pengantin pria sudah islam, tidak diperlukan sertifikat mualaf, sertifikat mualaf hanya diperuntukan bagi pemeluk agama lain yang convert menjadi islam.
2. Pengurusan dokumen bisa melalui agen, silahkan browsing.
3. Untuk mengurus di Kedutaan Jerman di Jakarta calon pengantin wanita dan pria tidak diharuskan datang ke Kedutaan, bisa diwakilkan.
Salam.
wahhh..boleh minta emailnya juga,background kita sama..turunan turki warga negara jerman..
DeleteHalo Mbak, apakah bisa minta contoh format Surat Keterangan Belum Menikah yang sesuai dengan format Kementrian Agama? Tolong email ke : minnie_ruzvet@gmail.com
ReplyDeletetrimakasih
Hallo Mba,
Deletesilahkan dicek emailnya.
Salam
hai mbak blom saya trima emailnya..minggu depan saya baru mulai ngurus dokumennya..smoga dokumen sdh beres saat si dia datang desember nanti..bisa minta tolong dikirim kembali ke: minnie_ruz@yahoo.com
Deleteterimakasih sebelumnya
Mba mau Tanya kalau urus persyaratannya ribet engga ya...ada rencana anakku mau menikah dgn warga negara german..terus kalau warga germannya apa cukup pasport aja atau memang harus surat lahir juga?
ReplyDeleteUrus surat2 nikah itu lumaya ribet bu.
DeleteRencanany anak ibu bakal ikut tinggal d Jerman?
Hallo ibu,
Deleteuntuk dokumen apa saja yang dibutuhkan, bisa dilihat apa yang sudah saya tuliskan diatas. Semoga membantu.
Salam
Hi Mba,
ReplyDeleteMaaf aku mau tanya, untuk proses pembaharuan AKTE, itu di lakukan sebelum proses ke kelurahan atau di tahap awal sekali, atau setelah N1 N2 dan N4 selesai dan ready untuk dikirimkan ke jerman?
Terimakasih mba :)
Salam
Maaf mba, satu hal yang terlupa oleh saya, terkait dengan translate dokumen ke bahasa Jerman, dokumen apa saja yang di butuhkan untuk di translate dan dikirim ke Jerman ya mba? mohon pencerahannya sekali lagi.. Terimakasih mba
DeleteHallo Mba,
Deleteuntuk pembaharuan Akte kelahiran bisa dilakukan kapan saja asalkan akte kelahiran tidak boleh lebih dari 6 bulan sedangka dokumen apa saja yang harus diterjemahkan ke dalam bahasa jerman bisa dilihat pada tulisan saya diatas (pada langkah ke-4).
Salam.
Assalamu'alaikum mbak...
ReplyDeleteBersyukur sekali saya menemukan blog mbak ini. Mohon dikirimkan contoh SKBM dan no WA jika mbak tidak keberatan.
Terima kasih sekali atas bantuannya
Oh maaf, email saya : karina.revianti@gmail.com
ReplyDeleteHallo Mba,
Deletesudah saya kirim dan silahkan dicek emailnya.
Semoga bermanfaat.
Salam.
Assalamualaikum mbak, terimakasih banyak karena sudah berbagi pengalaman Yang sangat sangat berguna sekali. sekali lagi terimakasih. Sekarang Saya sedang mempersiapkan babak dokumen ini. mau tanya mbak, waktu ngurus ini, mbak di indo atau di jerman? sy di jerman, memungkinkan ga ya dr jerman ngurus ini itu, boleh minta contoh skbm nya mbak, ini alamat email Saya ; nonaextravagajah@gmail.com
ReplyDeleteHallo Mba,
Deletesaya senang kalau blog saya bisa membantu teman2 yang ingin menikah dengan WN Jerman. Saat saya mengurus dokumen waktu itu saya masih tinggal di Indonesia, saya tinggal di Jerman setelah menikah. Menurut saya untuk mengurus dokumennya sementara mba tinggal di Jerman sebenarnya mungkin mungkin aja, untuk dokumen-dokumen yang berkaitan dengan 3 Kementrian dan Kedubes Jerman bisa diwakilkan oleh Agen. Sisanya bisa dilakukan oleh pihak keluarga.
Contoh SKBM sudah saya kirim ya. Semoga bermanfaat.
Salam
Selamat siang kak. Apakah surat domisili dibuat untuk mempelai perempuan atau laki2 ? Kan domisili ketika kita tinggal di bukan daerah ktp kita terdaftar. Apakah harus buat domisili jerman ?
ReplyDeleteHallo Mas,
Deletesurat keterangan domisili dibuat oleh kedua calon mempelai baik wanita dan pria. Ya surat domisili ini dibutuhkan sebagai syarat untuk dokumen pernikahan. Untuk wni yang berdomisili di Jerman dan ingin melakukan pernikahan di Indonesia, mohon maaf saya tidak bisa menjawab karena saya tidak tahu, saya hanya berbagi informasi berdasarkan pengalaman saya menikah di indonesia dan saya saat itu masih berdomisili di indonesia.
Salam.
This comment has been removed by a blog administrator.
ReplyDeleteHallo Mba Dewi,
Deleteperjanjian pra nikah dibutuhkan untuk kebutuhan pribadi kita nantinya (seperti untuk pembelian property di indonesia, dll). Menurut saya perjanjian pra nikah itu penting, sehingga apabila kita ingin membeli property di indonesia tidak ada kendala (contoh yang sering terjadi). Dan masih banyak isi dari perjanjian pra nikah, sesuai dengan kesepakatan keduabelah pihak. Untuk perjanjian prenuptial agreement (perjanjian pernikahan) sejak tahun 2015 sesuai dengan Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 69/PUU-XIII/2015 Tahun 2015 (“Putusan MK 69/2015”),
Pada waktu, sebelum dilangsungkan, atau selama dalam ikatan perkawinan, kedua belah pihak atas persetujuan bersama dapat mengajukan perjanjian tertulis yang disahkan oleh Pegawai pencatat perkawinan atau notaris, setelah mana isinya berlaku juga terhadap pihak ketiga sepanjang pihak ketiga tersangkut.
Halo..
ReplyDeleteCalon aku sudah mendaftarkan dan menyerahkan document untuk dapat Ehefähigkeitszeugnis. Biasanya harus nunggu berapa lama ya?